27 Maret 2011

Keberanian untuk Berani

BY ekpan No comments

Alhamdulillah hirobbil Alamiin....

kalimat syukur ini satu-satunya kata pertama yang pantas terucap mengiringi keberanian untuk membuat sebuah blog yang akhirnya terlaksana juga...suatu hal yang sejak dulu saya rencanakan tetapi belum berani mewujudkan

terkadang dalam hidup...kita memiliki pemikiran-pemikiran yang mungkin sebenarnya brilian...tetapi terkadang pula kita tidak memiliki keberanian untuk menyampaikannya...

Media penyampaian pemikiran tersebut bisa melalui lisan maupun tulisan. Khusus untuk lisan, menurut saya adalah cara yang paling efektif untuk menyampaikan suatu pemikiran atau ide..karena kita bisa memberikan pemaknaan yang efektif dengan menggunakan intonasi dan teknik-teknik pengkataan lainnya. Hanya saja..tidak semua orang (termasuk saya) selalu memiliki rasa berani menggnakan media lisan ini untuk mencuatkan ide dan pemikiran yang terlintas di benak. Mulai dari alasan malu...takut ide nya ga diterima...takut pemikirannya ternyata "sampah"...dan segala faktor-faktor lainnya...

Sedangkan tulisan...menurut saya (lagi)...adalah cara terbaik bagi manusia untuk mengungkapkan apa yang dipikirkan oleh otaknya dan dirasakan oleh hatinya. Saya rasa satu-satunya alasan kita tidak menulis hanyalah rasa malas, ga ada alasan "tapi kan aku ga bisa nulis (membuat sebuah tulisan maksudnya)" atau "aku kan bukan penulis"....karena untuk menulis kita ga harus 'bisa' menulis atau menjadi seorang penulis...cukup keinginan dan kemauan....toh menulis ga harus pake teknik penulisan yang tingkat tinggi (yang biasa dipake oleh penulis-penulis handal)....cukup tulis aja yang kita pengen tuliskan...dan tentunya tuliskan saja apa yang ingin kita bicarakan...

"Lisan dalam Tulisan" .....

yang penting maksud yang kita miliki bisa dimengerti....dan tentunya (semoga) dapat memberikan manfaat bagi kita semua....aaaamiiiiiiiiin.....

0 komentar:

Posting Komentar